Thursday, September 15, 2022

How to Fix : Driver Wi-Fi Tidak Tersedia di Windows 8.1


 

Driver Wi-Fi tidak tersedia di Windows 8.1? Tadinya saya sungguh berharap, karena disk image Windows 8.1 yang akan saya pasang ini adalah versi terakhir, ya semua sudah lengkap, pas tahu, ehh driver penting kayak Wi-Fi malah tidak ada. Jadi, bagaimana penyelesaiannya?

 

  •  Punya koleksi driver yang bisa di-install secara manual

Mengoleksi beberapa driver yang kompatibel dengan perangkat komputer itu, menurut saya masih menjadi keharusan.

Ini kayak tebak-tebak buah manggis. Karena ketika sudah diunduh (yang kadang bisa sampai ratusan MB), kemudian di-install, tapi fitur yang dibutuhkan tetap tidak terdeteksi di perangkat.

 

  • Gunakan aplikasi driver pack

Biasanya, driver pack sudah pasti lengkap dan kompatibel dengan perangkat komputer kita.

Driver pack ini ada yang offline dan yang online.

Jika offline, aplikasi akan melakukan scanning dan menghasilkan sebuah file khusus yang berisikan nama-nama driver yang dibutuhkan oleh perangkat kita, jadi kita bisa mengunduh drivers itu di komputer lain yang ada akses internetnya.

Jika online, ya harus terkoneksi internet. Memori aplikasinya memang jauh lebih kecil dari driver pack yang offline, namun minusnya, biasanya dikenakan biaya berlangganan.

Karena saya tahu menyimpan driver pack yang offline itu akan menghabiskan memori yang tidak sedikit, ya mendingan saya unduh drivers secara terpisah.


Dua cara diatas adalah yang paling sering dilakukan. Tips yang akan saya tampilkan berikutnya adalah tips ultimate dan sudah pasti ga buang-buang kuota internet.

1. Lakukan melakukan pengecekan di Management Perangkat/Device Manager. 

(klik tombol START, lakukan pencarian dengan mengetikkan "Device Manager"). Semua driver yang terpasang dan termasuk yang bermasalah akan tampil disini.

 

Terlihat di gambar, ada simbol warning di bagian Other devices. Berarti benar, ada hardware yang tidak kompatibel atau mungkin malah tidak tersedia di perangkat ini.

 

2. Cek hardware ID dari perangkat yang bermasalah itu

 



Misalnya, contoh diatas. Itu ada warning terkait driver untuk Wireless Radio Control untuk pengaturan Airplane mode.

 

2. Googling kemudian unduh driver yang bermasalah tadi melalui informasi hardware ID yang ditemukan.

 

3. Perhatikan kembali spek laptop dan OS yang dipakai.

Perhatikan juga ketentuan-ketentuan lain yang terkait tentang driver mana yang lebih uptodate yang tetap bisa kompatibel sama laptop/notebook kita. Banyak yang mirip-mirip soalnya.

 

4. Lakukan instalasi seperti biasa.

Kalau diminta restart ulang, ya tinggal restart ulang setelah melakukan instalasi. 

 

Sudah selesai? 

Kalau problem saya sih sudah selesai, Wi-Fi sudah terdeteksi di perangkat laptop saya.

Kalau ketemu problem lagi, pasti saya bagikan lagi 'How To Fix'-nya.

No comments:

Post a Comment

Could not Determine SDK root

  Seperti yang kita ketahui untuk membuat aplikasi Android, sangat direkomendasikan menggunkan Android Studio . Namun, ada beberapa kendala ...